BISNIS.COM, JAKARTA -- Ganda campuran terbaik Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sempat disulitkan rekan Pelatnas mereka Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati, sebelum akhirnya maju ke perempat final dengan kemenangan 12-21, 21-12, 21-11 pada putaran kedua Djarum Indonesia Terbuka 2013, Kamis (13/6).
Tanpa terduga pasangan juara dua kali berturut-turut All England pada 2012 dan 2013 itu begitu tertekan pada game pertama.
"Pada game pertama kami memang belum 'in'. Kalau sudah tertekan begitu susah membalikkan permainan," kata Tontowi setelah pertandingan usai.
Kedua pasangan yang selalu latihan bersama di Pelatnas Cipayung itu bertarung sengit untuk meraih tiket ke babak perempat final. Fran/Shendy mampu mengancam Tontowi/Liliyana dengan kemenangan 21-12 pada game pertama.
Dari kekalahan game pertama itu, Tontowi/Liliyana seolah "mengamuk". Mereka mengontrol permainan dengan baik sehingga membuat Fran/Shendy banyak mati sendiri. Fran/Shendy yang kini peringkat 10 dunia itu menyerah 12-21 atas pasangan peringkat tiga dunia tersebut.
Setelah kembali unggul di game kedua, tidak sulit bagi Tontowi/Liliyana untuk mengambil inisiatif permainan. Mereka tampak bermain lebih nyaman sehingga membuat Fran/Shendy tidak berkutik lagi.
Tontowi/Liliyana menampilkan performa mereka yang ganas. Serangan Tontowi/Liliyana yang sulit dikembalikan membuat Fran/Shendy hanya mampu mencetak 11 angka. Fran/Shendy harus mengakui keunggulan Tontowi/Liliyana yang kembali menundukkan merek 21-11. Perang saudara itu akhirnya dimenangi Tontowi/Liliyana.
"Mereka memang lebih unggul. Kami belum bermain maksimal. Apalagi sudah sama-sama tahu kelemahan dan kelebihan masing-masing. Tadi kami sudah coba mau bangkit tetapi sulit," ujar Fran. (Antara)
INDONESIA OPEN 2013: Tontowi/Liliyana Lolos ke Perempatfinal
BISNIS.COM, JAKARTA -- Ganda campuran terbaik Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sempat disulitkan rekan Pelatnas mereka Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati, sebelum akhirnya maju ke perempat final dengan kemenangan 12-21, 21-12, 21-11 pada putaran
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Bambang Supriyanto
Editor : Bambang Supriyanto
Konten Premium