Bisnis.com, JAKARTA - Pemimpin klasemen sementara MotoGP Andrea Dovizioso optimis melanjutkan tren positif dengan naik podium di GP Misano, Italia, akhir pekan ini. Balapan di kandang memberi motivasi tersendiri bagi pebalap Italia yang juga menunggangi motor asal Italia ini.
"Tujuan kami ialah podium, kami belum pernah di sini dan kami tahu di atas kertas ini bukan lintasan untuk motor kami, tetapi tahun ini kami memiliki hasil yang baik sehingga kami harus mencoba," ujarnya pada laman resmi resmi MotoGP pada Jumat (08/09/2017).
Seperti diketahui, Dovizioso bersama Ducati sejauh ini tampil mengejutkan dengan meraih empat kemenangan. Kemenangan Ducati juga terjadi pada lintasan yang secara tradisional sangat menyulitkan bagi pabrikan asal Italia tersebut.
Hasil positif itu membuat pebalap bernomor 04 itu bertengger pada puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 183 poin. Posisi kedua ditempati pebalap Honda, Marc Marquez, dengan raihan 174 poin.
Dovizioso menuturkan Ducati harus bekerja keras seperti yang dilakukan pada balapan di Silvestone, Inggris. Kala itu, Ducati tidak begitu cepat sebelum balapan, tetapi pada saat balapan bisa keluar menjadi pemenang.
"Kami akan mengatur akhir pekan seperti di Silverstone, kami tidak tercepat sebelum balapan, tetapi kami melakukan yang terbaik pada saat balapan," sebutnya.